26 wilayah berpotensi hujan lebat, petir, dan angin kencang pada 31 Januari-1 Februari 2024.

BMKG: 26 Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 31 Januari-1 Februari 2024

Sumber Berita: Msn.com

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem yang akan melanda 26 wilayah Indonesia. Potensi cuaca ekstrem berupa hujan lebat, petir, dan angin kencang itu akan terjadi pada Rabu (31/1/2024) dan Kamis (1/2/2024).

BMKG menjelaskan, cuaca ekstrem tersebut disebabkan sirkulasi siklonik yang terpantau di Samudera Pasifik utara Papua Barat dan di Samudra Hindia barat daya Jawa. Sirkulasi siklonik membentuk daerah perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang dari perairan timur Filipina hingga laut Sulawesi, perairan utara Papua dan Samudra Hindia barat daya Banten.

Daerah konvergensi lainnya juga terpantau memanjang di Jambi hingga Lampung, Banten hingga Jawa Barat, Kalimantan Selatan hingga Kalimantan Tengah, Maluku Tenggara, Papua, Laut Flores, dan Laut Banda. Sirkulasi siklonik, terang BMKG, juga memicu adanya daerah pertemuan angin (konfluensi).

Konfluensi tersebut terpantau di Samudera Pasifik Utara, Laut Natuna, Samudra Hindia sebelah barat Lampung, Laut Jawa, Laut Flores, Laut Banda, dan Laut Arafuru. “Peningkatan kecepatan angin permukaan mencapai lebih dari 25 knot terpantau di Laut Cina Selatan, Laut Sulu, Laut Filipina, dan Laut Arafuru yang dapat meningkatkan potensi gelombang tinggi di sekitar wilayah perairan tersebut,” bunyi pernyataan BMKG.

26 wilayah berpotensi hujan lebat, petir, dan angin kencang

Berikut prakiraan BMKG mengenai wilayah berpotensi hujan lebat, petir, dan angin kencang pada 31 Januari-1 Februari 2024:

Rabu, 31 Januari 2024

26 wilayah berpotensi hujan lebat, petir, dan angin kencang:

  1. Sumatera Barat
  2. Kepulauan Riau
  3. Bengkulu
  4. Jambi
  5. Sumatera Selatan
  6. Kepulauan Bangka Belitung
  7. Lampung
  8. Banten
  9. Jawa Barat
  10. Jawa Tengah
  11. DI Yogyakarta
  12. Jawa Timur
  13. Kalimantan Barat
  14. Kalimantan Tengah
  15. Kalimantan Utara
  16. Kalimantan Timur
  17. Kalimantan Selatan
  18. Sulawesi Utara
  19. Gorontalo
  20. Sulawesi Tengah
  21. Sulawesi Selatan
  22. Sulawesi Tenggara
  23. Maluku Utara
  24. Maluku
  25. Papua Barat
  26. Papua.

4 wilayah berpotensi hujan, petir, dan angin kencang:

  1. Aceh
  2. DKI Jakarta
  3. Nusa Tenggara Barat
  4. Nusa Tenggara Timur.
  5. Kamis, 1 Februari 2024

    24 wilayah berpotensi hujan lebat, petir, dan angin kencang:

      1. Sumatera Barat
     
    1. Riau
    2. Kepulauan Riau
    3. Bengkulu
    4. Jambi
    5. Sumatera Selatan
    6. Kepulauan Bangka Belitung
    7. Lampung
    8. Banten
    9. Jawa Barat
    10. Jawa Tengah
    11. DI Yogyakarta
    12. Jawa Timur
    13. Nusa Tenggara Barat
    14. Kalimantan Barat
    15. Kalimantan Tengah
    16. Kalimantan Utara
    17. Kalimantan Timur
    18. Kalimantan Selatan
    19. Sulawesi Utara
    20. Gorontalo
    21. Sulawesi Tenggara
    22. Maluku Utara
    23. Maluku
    24. Papua Barat
    25. Papua.

    4 wilayah berpotensi hujan, petir, dan angin kencang:

    1. Aceh
    2. Bali
    3. Nusa Tenggara Timur
    4. Sulawesi Barat.


Print  

Comments powered by CComment

Pengunjung
75913
Hari iniHari ini264
KemarinKemarin167
Minggu iniMinggu ini949
Bulan iniBulan ini949
TotalTotal75913
Tertinggi 06-03-2024 : 1128
Statistik created: 2024-07-04T00:01:38+00:00
Online
-
© Pusat Informasi Data Investasi Indonesia
Pengunjung Berdasarkan Negara
Indonesia 60.0% Indonesia
United States 32.8% United States

Total:

23

Countries
001344
Today: 18
This Week: 36
This Month: 36
Image
Image
Image
Image
Image
Image
Login Form